PMB Simak UMI Download

Detail Berita

Pelantikan Rektor Baru Periode Tahun 2019-2023

29 April 2019
Drs. Humuntal Rumapea, M.Kom resmi menjabat Rektor Universitas Methodist Indonesia (UMI) Medan periode 2019-2023 menggantikan Ir. Pantas Simanjuntak, MM setelah dilantik oleh Ketua Yayasan Pendidikan Gereja Methodist Indonesia (GMI) Wilayah I Binran Sipayung dan Pimpinan GMI Wilayah I Bishop KW Sinurat, STh, MPd di Gereja GMI Manna Marturia Tanjung Sari, Pasar II, Medan. Dalam sambutannya mengatakan:
Bapak dan Ibu para undangan yang kami hormati,
Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua. Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa  yang telah memberikan berkat kepada kita semua, sehingga kita dapat berkumpul pada hari ini dalam acara Pelantikan Rektor UMI 2019-2023.
Hadirin yang saya hormati,
Hari ini, sungguh bersejarah bagi saya. Karena saya dipercaya untuk mengemban amanah, sebagai Rektor UMI periode 2019-2023. Tentu, ini adalah tugas yang tidak ringan, karena UMI, adalah kampus besar, dan telah menjadi kebanggaan masyarakat Sumatera Utara. Maka, dengan sekuat tenaga, saya akan berupaya, melaksanakan tugas dan tanggung jawab ini, dengan sebaik-baiknya. Saya, bersama dengan seluruh fungsionaris, dosen dan pegawai, bertekad untuk bangkit, dan menyongsong kembali kejayaan UMI yang pernah kita raih pada waktu yang lampau. Kami akan terus, menguatkan jalinan kebersamaan, dengan seluruh civitas akademika UMI, untuk membangun kampus ini, menjadi kampus yang maju, dan berdaya saing ditingkat nasional maupun ketingkat internasional. Kami yakin, dengan kebersamaan semua itu, apa yang kita cita-citakan, akan dapat terwujud.
Adapun visi misi yang akan kita kerjakan dalam periode ini adalah melanjutkan rencana induk pengembangan
Menjadi universitas yang unggul dalam pengembangan ipteks  serta berdaya saing global berlandaskan iman dan etika dalam menghadapi era revolusi industri 4.0.”
Dengan misi:
  1. Meningkatkan penyelenggaraan dan tata kelola perguruan tinggi yang mandiri, efisien, efektif dan akuntabel  serta berkualitas berbasis teknologi informasi, meningkatkan kapasitas sumber daya manusia baik dosen dan tenaga kependidikan melalui pendidikan dan pelatihan
  2. Mengembangkan budaya penelitian yang beorientasi pada diseminasi dan publikasi karya ilmiah sesuai dengan rencana induk penelitian
  3. Membuka program studi baru jenjang strata 2 yang sesuai dengan kebutuhan dunia kerja dan indsutri
  4. Membangun karakter mahasiswa dan lulusan sesuai dengan etika dan iman kristini
  5. Meningkatkan jejaring kerjasama termasuk dengan alumni khususnya perusahaan swasta dan pemerintah daerah sebagai pengguna lulusan.
  6. Melaksanakan setiap kegiatan yang terencana, menjalankan pengawasan, pelaporan hasil kegiatan serta terdokumentasi secara digital
Hadirin yang saya homati,
Kampus UMI adalah sebuah kampus perguruan Kristen dibawah naungan GMI di sumatera utara yang telah memiliki usia dewasa dan sudah dikenal luas sampai ke tingkat nasional karena alumni yang sudah puluhan ribu. Karena menjadi salah satu kampus swasta terbaik (Peringkat 3 di Lingkungan LLDIKTI 1 menurut pemeringkatan yang dilakukan oleh Kemeristekdikti tahun 2018) dari 200 lebih PTS di Sumatera Utara. UMI juga, telah menjadi salah universitas kebanggaan masyarakat sumatera utara. Maka hendaknya prestasi yang telah diraih oleh pimpinan sebelumnya akan kita pertahankan bahkan kalua bisa melampauinya dengan kerja keras, disiplin dengan penguatan tata kelola perguruan tinggi yang baik.
Kita menyadari bahwa UMI tentunya sangat berperan serta dalam mencerdaskan kehidupan bangsa melalui tugas pokok perguruan tinggi untuk menghasilkan sumber daya manusia sebagai insan intelektual. Untuk itu apa yang telah dicapai pada periode sebelumnya baik dilingkungan internal UMI maupun eksternal harus kita beri apresiasi dan akan berupaya untuk melanjutkan dan meningkatkan dengan melakukan pembenahan di berbagai bidang sesuai dengan tuntutan regulasi saat  ini. Adapun upaya yang harus kita lakukan salah satunya adalah meningkatkan kompetensi lulusan kita dalam menghadapi era revolusi industri 4.0 antara lain: - peningkatan tata kelola perguruan tinggi sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan Tinggi, peningkatan kualitas dosen menambah tenaga dosen professional (yang bergelar doktor dan professor). dan tenaga kependidikan, peningkatan luaran penelitian dan pengabdian masyarakat, peningkatan kegiatan kemahasiswaan bidang akademik dan sains, pemberdayaan teknologi informasi sebagai tulang punggung dalam memberikan layanan kepada mahasiswa dan stakeholder lainnya, peningkatan budaya mutu dalam kegiatan akademik dan non akademik, peningkatan jejaring yang luas dalam mendukung kegiatan akademik,  mendirikan lembaga sertifikasi kompetensi di semua fakultas sebagai layanan internal dan ekternal, termasuk peningkatan sarana dan prasarana yang kita miliki saat ini.
Hadirin yang saya homati,
Pencapaian ini bukanlah hal yang mudah, namun dengan tekat yang kuat, semangat, dan kerjasama dalam pengelolaan UMI akan menjadi cara yang tepat untuk menjalankan semua kegiatan maupun aktifitas di lingkungan UMI. Menciptakan atmosfir akademik yang baik dan kondusif akan menjadi pendukung utama dalam pencapaian visi dan misi perguruan tinggi kita. 
Hadirin para tamu undangan yang saya hormati
Di akhir sambutan ini, tak lupa, saya sampaikan terima kasih yang sebesarbesarnya, kepada Bapak Rektor yang telah memberikan pengabdian selama memimpin UMI yang kita cintai ini, pengurus YPGMI Wilayah I, para fungsionaris, para dosen, pegawai, mahasiswa, panitia, dan semua stakeholder, yang telah bekerja sama dengan UMI. Khususnya, kepada para dosen dan pegawai, saya mengajak, untuk terus bekerja keras, bekerja dengan ikhlas dan penuh kejujuran, dengan hati yang senang dan gembira, demi menuju cita-cita, meraih kejayaan UMI yang kita cintai, seperti pada tahun-tahun sebelumnya. Marilah kita semua berkontribusi sesuai dengan tupoksi kita masing-masing, sekecil apapun peran kita akan berdampak jika dikerjakan secara bersama-sama. Saya yakin, jika kita semua bekerja, yang diiringi dengan hati yang ikhlas dan gembira, maka kita akan mampu meraih prestasi yang terbaik. Mulai hari ini, marilah kita bangkitan kembali kampus tercinta kita. Menjadi kampus yang unggul dan professional dalam menghadapi era revolusi industry 4.0, menjadi kampus tempat mencetak anak-anak bangsa yang berkualitas, dan menjadi kampus yang tetap jaya selama-lamanya. Demikian apa yang bisa saya sampaikan, semoga Tuhan Yang Maha Kuasa memberkati kita.

Syalom.

 

Drs. Humuntal Rumapea, M.Kom